Jumat, 18 Maret 2011

Mengatasi anti klik-kanan atau anti-copy

Pasti pernah kan nemu situs yang tidak membolehkan pengunjungnya mengklik kanan?(, atau juga yang isi tulisannya gak boleh disalin (copy)? silakan baca artikel ini

Sebenarnya yang punya situs mungkin bermaksud baik agar isi situsnya tidak dibajak dan disalah gunakan oleh pihak tidak bertanggung jawab. jadi pertimbangkan lagi menggunakan teknik ini dan selalu lampirkan sumbernya.

mungkin ada banyak trik yang bisa kita liat di google, tapi yang ini versi saya pribadi. hehe

untuk yang anti klik kanan: yang saya maksud klik kanan untuk membuka tautan di tab baru (open link in new tab). caranya : tahan tombol CTRL trus klik link yang dimaksud atau CTRL+<klik> jadi link tersebut akan terbuka di tab baru. CTRL+S buat nyimpan halaman dan CTRL+D buat bookmark.

kalo untuk anti-copy agak sedikit sulit, kalo yang ngerti css mungkin lebih mudah (saya sendiri kurang ngerti) pertama harus punya pdf reader, karena halaman web ini akan kita ubah menjadi halaman pdf, kalo saya sih make NITRO (cari di google). terus dihalaman yang dimaksud tekan CTRL+P. pada jendela tersebut pilih pdf creator (pembuat pdf) OK, dan halaman webnya akan menjadi file pdf,

karena situs tersebut sudah menjadi file pdf, isi dari file tersebut bisa kita salin sesuka hati, plus halaman web-nya terbekukan, jadi bisa dibaca kapan-kapan.

ingat, selalu lampirkan sumbernya kalau isinya anda publikasikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar